Langsung ke konten utama

Tutorial Modul Mp3 WT9501M03 ( Bag I )



Halo sobat mikrodb,  pernah membuat project mp3 player atau aplikasi modul suara seperti :
sistem antrian misal suara seperti ini :
“ Nomor urut nol satu counter satu”.
 atau sistem reminder / informasi halte seperti yang di busway2, jika busway berhenti di setiap halte, maka dia akan memberikan informasi berupa suara , seperti ini :

“Halte Harmoni”
“Halte Kalideres"
Untuk bisa membuat aplikasi seperti itu kita memerlukan sebuah modul suara yang bisa kita kontrol, baik itu kita kontrol secara manual maupun kita kontrol menggunakan sebuah mikrokontroler. Disini saya akan share cara membuat aplikasi pemutar musik / suara menggunakan modul WT9501M03

Bagi yang pengen beli modul nya, bisa langsung hubungi saya... via fb.. :D

Sebelum kita mulai pembahasan nya,  berikut saya tuliskan fitur dari modul suara WT9501M03 ( ini copas dari datasheet nya ) :D
> Support MP3 audio format, perfect compression mode, small capacity,good quality of the tone.
> Support 8320Kbps MP3 audio files.
> Support SD card and U-disk( USB Flash Drive) with maximum capacity of 32G Byte.
> Support the playback of audio files in U-disk and SD card.
> Update the sound easily by changing the content in SD card or U-disk.
> Arrange the file by the sequence of copying.
> Control mode: key, serial control
> Support playbacking any voice sections.
> Dismension: 41mm×39mm
>Operating voltage: DC5V
Kenapa saya memutuskan untuk menggunakan modul ini? 
1. Karena alasan harga ( cenderung lebih murah dari modul suara yg lain nya )
2. Karena kemudahan dalam pemakaian nya baik itu jika kita gunakan tanpa mikrokontroler maupun di hubungkan dengan mikrokontroler.
3. Kualitas suara nya lebih jernih..mantep pokok nya dah.

Di bawah ini foto modul suara nya dan konfigurasi pin2 nya.


Sekarang ikuti langkah2 berikut:
 1.Beri catu daya pada Pin VCC ( Pin 1 ) ke 5V, pin Gnd ( Pin 2 )  ke 0V
 2. Lalu Pin EN ( Pin 12 )diberi resistor pull up dengan nilai 10k
 3. Pin audio AL & AR di seri dengan C 100uF, lalu ke headphone, atau bisa juga ke ampli lalu ke speaker
Kalau betul, LED di tepi PCB akan menyala hijau
cek juga pin BUSY kalau kita ukur menggunakan volt meter akan terukur kurang lebih 3.3V
 
Nah, setelah itu kita sudah bisa mulai menjalan kan daftar track lagu / suara yang sudah kita isikan ke memory card nya. Tapi sebelum nya perhatikan cara mengisi daftar lagu ke memory card nya, karena ada sedikit perbedaan.
Siapkan dulu memory card nya, jenis memory card nya yg kita pakai adalah SDHCbisa juga menggunakan Flashdisk, kalau menggunakan microSD anda perlu menambhkan sebuah adapter nya. Kalu menggunakan microSD+adapter agak hati2 aja ya, soalnya adapter microSD yg di pasaran banyak yang ga connect pin nya. Gunakan adapter microSD punyanya Scandisk, jgn VGen dll yg murahan. Atau kalau ga biar lebh mantep pakai aja memory card tipe SDHC aja sekalian, hehe . Terserah dah yang mana aja...OK lanjut ya????
Baiklah saya anggap sobat2 sudah siapin memory nya, pasang memory card nya ke sebuah Card Reader , terus format dulu dan pilih file system "FAT" atau "FAT32" seperti ini.

Setelah diformat, langsung saja kita isikan lagu2/ suara rekaman yang kita ingin kan, perlu diingat file nya harus .mp3 yah..Kalau mau record suara sendiri, saya biasa nya menggunakan software "Cool Edit" bisa anda download di google, atau anda bisa unduh langsung disini. Dan untuk cara menggunakan software tersebut tidak saya bahas di sini ya, anda bisa baca2 tutorial google.

Seperti ini tampilan software Cool Edit nya :

Berikut nya yang perlu diperhatikan di sini adalah cara memberi nama track nya ke memory card nya, harus seperti ini:
00001.mp3 = ini adalah track ke 1
00002.mp3 = ini adalah track ke 2
00100.mp3 = ini adalah track ke 100
dst
Untuk lebih jelas nya perhatikan gambar di bawah ini:
 

Jadi nama lagu2 nya diubah dengan 5 buah digit angka seperti diatas ya. Setelah itu pasang memory card nya ke modul seperti gambar di bawah ini:
Kalau mau pakai Flashdisk sepeti ini, saya pakai tambahan konektor usb ( female ), untuk pin2 nya sudah di sediakan di module nya tinggal kita pasang sesuai konfigurasi nya..


Disini ada 2 mode yang bisa kita pilih dalam menggunakan modul mp3 ini, yaitu:
1. Mode switch
2. Mode serial TTL
Berikut adalah rangkaian / koneksi tombol2 jika kita ingin menjalan kan modul tersebut menggunakan "Mode Switch". 


Pada percoban ini saya menggunakan mini ampli untuk penguat suara nya, dan output nya ke speaker, seperti ini ampli yang saya pakai.

OK, sudah???? Skrg  coba beri catu daya ke modul nya ( 5v )
Coba test dah ,  tekan tombol “Play”, maka seharus nya modul akan nge-play track 1, selanjut nya test2 juga tombol2 yang lain, jika blm berhasil, maka cek2 lagi koneksi nya mungkin ada yg terlewat.
OK ini video hasil nya, silahkan disimak dah ya.. :D

Ikuti lanjutan pembahasan nya di Tutorial Modul Mp3 WT9501M03 ( Bag 2)
---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Butuh PROJECT MIKRO MENGGUNAKAN MODUL SUARA?
KONTAK KAMI DI :
www.mikrodb.com

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tutorial Membuat File EEPROM Menggunakan EEPROM EDITOR

Salah satu kelebihan dari mikrokontroler AVR adalah adanya fitur  Internal Eeprom . Dengan tambahan fitur ini membuat para oprekers makin cinta sama avr.  :v Eeprom  biasanya kita gunakan untuk menyimpan data pada hardware yang kita buat.data bisa  berupa nilai-nilai, atau karakter-karakter tertentu yang mana data-data tersebut bisa kita ubah-ubah dari halaman  Front End . Sehingga ketika ada perubahan/upgrade/seting pada alat yang kita buat, kita cukup melakukan perubahan pada file data yang tersimpan di eeprom saja tanpa harus merubah di halaman  Back End  ( Code Program ) nya. Jelas hal ini akan membuat sistem yang kita bangun menjadi  User Friendly , artinya akan sangat memberikan kemudahan bagi user yang menggunakan nya. Lalu, bagaimana cara membuat file untuk eeprom tersebut? Menulis data pada eeprom seringkali kita kerjakan langsung dari kode program. Contoh : Dim No_hp as string*11 No_hp = "08993188048" Writeeeprom No_hp , ...

DIY Jadwal Sholat Digital Menggunakan ATMEGA8

Shalat fardhu sebagai kewajiban yang diwajibkan Allah kepada ummat Islam, sebanyak lima kali sehari semalam, ditetapkan dengan berwaktu. Hal ini ditegaskan-Nya dalam firman-Nya sbb:   Maka apabila kamu telah menyelesaikan shalat(mu), ingatlah Allah di waktu berdiri, di waktu duduk dan di waktu berbaring, kemudian apabila kamu telah merasa aman, maka dirikanlah shalat itu (sebagaimana biasa). Sesungguhnya shalat itu adalah fardhu yang ditentukan waktunya atas orang-orang yang beriman . (QS. an-Nisa 103) Pelaksanaan shalat tersebut telah diatur oleh Allah baik dari segi waktu, tata-cara pelaksanaan dan bacaannya sehingga umat Islam tidak diberi hak untuk merubah, yang sering disebut dengan ibadah mahdlah (khusus). Waktu-waktu yang ditentukan itu, dalam fiqih Islam dikenal dengan:   1.      Subuh 2.    Dzuhur 3.    Ashar 4.    Magrib 5.    Isya’ Berkenaan dengan ini, mikrodb akan berbagi mengena...

Mengisi Bootloader Arduino ke ATMEGA8/168/328

Siapa yang tak kenal board  Arduino ?? Dewasa ini board ini sangat booming, dan memang tidak bisa dipungkiri kehadiran arduino ini seakan memberi warna tersendiri kepada banyak orang, terutama para penggemar elektronika / mikrokontroler. Dulu, untuk membuat project - project elektronika berbasis mikrokontroler, seseorang dituntut terlebih dahulu harus memiliki pengetahuan khusus/skill dalam desain hardware dan pemrograman. Namun, kini hal itu sudah menjadi bagian yang tak perlu dihiraukan lagi semenjak arduino muncul dengan berbagai kemudahan yang disediakan nya. Alih-alih yang tadi nya wajib bisa programming, kini semua hampir semua orang yang tak perlu memiliki dasar pemrograman sudah bisa membangun sebuah project mikrokontroler sekelas " Advanced ".  Plus minus orang menyikapi kehadiran Arduino ini, disatu sisi menganggap ini adalah sebuah kemudahan teknologi yang harus dimanfaatkan. Kalau bisa menjadi mudah, kenapa mesti mencari yang susah?? begitu kata teman sebelah...